Hari yang berat sebagai seorang atlet adalah ketika lama tidak berlatih tapi harus latihan lagi demi mempersiapkan diri untuk mengikuti seleksi, sungguh beban yang menyenangkan HAHAHA
Eh, memangnya kalau lama tidak latihan masih bisa disebut atlet ya?? Yaiyalah bosque, asalkan ada niat sebenarnya bisa. Eh, tapi pada akhirnya sepertinya tidak bisa ikutan nih, ada banyak hal lain lagi yang harus dicapai, masih jadi bahan pertimbangan, hidup masih gini-gini sa nih bosque, soalnya jadi atlet di daerah ini kurang dihargai sih, hufftt
Bangga sih pernah menciptakan sejarah sebagai salah satu peraih medali di ajang PON dan Kejuaraan Dunia, eh tapi dari dulu cuman gitu-gitu aja penghargaannya, dikirain latihan yang memakan waktu yang lama tanpa adanya gaji menyenangkan apa, sedih bosque.
Apalagi sekarang target yang harus dicapai lebih tinggi bosqur, memang sih tidak boleh menyerah sebelum tanding, tapi kan banyak yang lebih muda, jadi coba di kasih kesempatannya ke mereka aja dulu.
Ikut latihan artinya siap bertempur, tidak bisa mundur ditengah jalan, kecuali lu suka buat aneh-aneh, alias umpan sial datang menghampiri dan itu artinya lu sonde jadi masuk squad buat tanding bosque. Sekali ikut, artinya siap mempertaruhkan segalanya, waktu adalah yang paling besar, ada tuh rekan perjuangan yang sudah ikut tiga kali PON dan sekali Kejuaraan Dunia, memberikan yang terbaik hanya latihan dan bertanding sejak masih remaja, toh pada akhirnya Hmmm yah gitu deh, nggak dihargain, kirain waktu yang telah terbuang itu bisa balik lagi apah.
Memang ada rekan lainnya yang sudah dapat rezeki juga dari ikut latihan dan bertanding tapi kan tidak semua bisa dapat kesempatan yang sama bosque, itu yang kadang tidak dimengerti pelatih, pemda dan organisasi, eh tapi semuanya juga tetap disyukuri kok, tidak ada yang bisa menyangkalnya kalau banyak orang yang mengenal dan lebih tahu banyak tentang kami lewat proses panjang.
Mungkin kedepannya ketiga pihak diatas harus lebih berpengertian, tapi sialnya semua harus dialami katong duluan, HAHAHA tapi nggak apa-apa lah bosque, semua jadi pelajaran tersendiri, lagian sekarang mengamalkan amanat pendiri bisa jadi lebih besar, menghidupkan dojo, sebuah langkah membanggakan, dan tentunya bahagia juga bisa mempersiapkan pengganti sebelum pension benaran dari atlet.
Dua tahun bertahan dalam paceklik persaingan dojo melawan dojo lama di kejuaraan juga merupakan suatu tantangan dan kepuasan yang harus di hadapi, sungguh kebanggaan penuh bosque kalau liat pasukan cilik dapat juara pas kejuaraan. WUAHAHAHA *ketawa songong*
Mungkin sekian duluu ew cerita dilema nan alay ini dan sebagai penutup bagi yang membaca beta kasih quote penyemangat untuk beta pung diri dan kalian semua
"You will know everything you thought in life to be the best is a good thing but in the end you understand that you don't have to be great all the time. Just do something good, watch, see and let's bigger." – Bryan Nakupenda
1 Comments
Komitmen juga penting
ReplyDeleteSilakan berkomentar secara bijak atau sesuai topik pembahasan...